Thursday, March 19, 2015

RESEP NASI GORENG JAWA SPESIAL LEZAT

      Resep Nasi Goreng Jawa Spesial



Resep Nasi Goreng Jawa yang enak, praktis dan spesial rasanya ini ternyata belum dapat dipastikan 100% berasal dari tanah Jawa Timur ataupun dari Jawa Tengah, walaupun demikian citarasanya mampu membuat lidah jadi bergoyang. Kalau nasi goreng sederhana lebih cocok disajikan menu sarapan, tapi kalau yang ini sepertinya tidak tepat bila harus disajikan sebagai sarapan karena bahan nasi goreng jawa spesial ini lebih banyak jadi akan lebih tepat bila disiapkan untuk makan sore atau malam. He 2x.. sebenarnya kapan aja boleh tergantung selera dan kebutuhan serta waktu memasaknya.

Nasi Goreng Jawa

Resep Nasi Goreng Jawa


Nasi Goreng jawa spesial enak ini selain ada tambahan telur seperti halnya nasgor lainnya disini juga ada tambahan daging sapi, udang dan terasi. Kalau sudah begini tentunya bisa dibayangkan apa rasanya, yang jelas pasti enak buanget. Biar gak terus membaca, lebih baik disimak langsung resep dan cara membuat nasi goreng jawa

Bahan-bahan :
  • 250 gram Daging sapi, bersihkan
  • 100 gram udang, kupas kulitnya dan bersihkan
  • 2 piring Nasi putih
  • 2 Sendok Makan Kecap manis
  • 2 Sendok Makan Minyak goreng
  • 3 sendok makan Air rebusan daging
  • Tauge panjang secukupnya, siangi dan bersihkan
  • Sawi secukupnya, siangi dan bersihkan

Bumbu Nasi Goreng Jawa (dihaluskan) :
  • 6 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 4 Cabe merah
  • 1 sendok teh Terasi
  • 1 sendok teh ketumbar
  • 1 sendok teh garam
  • ½ sendok teh gula pasir halus

Bahan Pelengkap Nasi Goreng Jawa :
  • Mentimun secukupnya, kupas dan potong-potong
  • Tomat Secukupnya, Iris tipis
  • Bawang goreng secukupnya, untuk taburan
  • Kerupuk udang secukupnya
  • 2 butir telur, di dadar atau ceplok

Cara Membuat Nasi Goreng Jawa

  • Rebus daging hingga empuk, angkat dan tiriskan, potong daging sesuai selera
  • Siapkan minyak goreng dan tumis bumbu-bumbu yang telah dihaluskan hingga harum
  • Tambahkan air rebusan daging dan kecap manis, tumis kembali hingga rata
  • Masukkan irisan daging sapi dan udang kemudian aduk sebentar
  • Selanjutnya masukkan nasi putih dan aduk hingga rata menggunakan api kecil
  • Terakhir masukkan sayuran (tauge dan sawi), aduk cepat semua rata. Angkat
  • Siap disajikan bersama bahan pelengkap
  • Selamat mencoba ^_^